bulat.co.id - Kelompok Tani (Poktan) Ora et Labora dari Nagori Saran Padang, Kecamatan Dolok Silau, Kabupaten Simalungun meraih juara 1 penangkar bawang merah pada festival benih dan buah tahun 2022 yang diselenggarakan Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Pemerintah Propinsi Sumatera Utara.
Ajang bergengsi festival benih dan buah tahun 2022 itu digelar di halaman kantor Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Sumut, dimulai sejak tanggal 18 sampai dengan (22/10/2022). Adapun tema kegiatan adalah Peningkatan Produksi Holtikultura Melalui Benih dan Buah Unggul Menuju Sumut Bermartabat
Plt Kepala Dinas TPH, Hj Lusyantini pada saat acara penutupan dan pengumuman pemenang festival menyampaikan bahwa kegiatan itu dilaksanakan dengan tujuan pertama, menggali potensi benih unggul lokal di Sumut. Karena yang dilombakan pada lomba buah adalah yang belum memiliki bersertifikat, sehingga yang meraih juara 1 dari yang dilombakan akan diajukan pelepasannya menjadi bersertifikat.
Dan kedua, merupakan ajang daya saing. Karena dengan festival ini, pemerintah akan mengetahui bagaimana benih unggul di Sumut.
Lusyantini pun berharap, kegiatan seperti ini dapat dibudayakan secara berkelanjutan agar tujuan untuk mempromosikan produk- produk pertanian masyarakat semakin berkembang.
"Selamat kepada bapak-ibu kelompok tani yang menjadi pemenang, kiranya bisa menjadi motivasi untuk berkarya," katanya.
Amatan bulat.co.id, para peserta lomba yang berasal dari berbagai daerah di Sumatera Utara tampak antusias. Tak hanya itu, ibu-ibu rumah tangga, mahasiswa dan para pelajar juga turut memeriahkan festival itu.
Adapun jenis perlombaan yang dilombakan yakni penangkar benih bawang merah, buah durian, buah manggis, buah salak dan stand terbaik.
Pada lomba penangkar benih bawang merah dimenangkan oleh poktan Ora et Labora dari Nagori Saran padang, Kecamatan Dolok Silau, Simalungun yang diketuai oleh Rudi Tarigan.
Rudi Tarigan yang tidak dapat hadir diwakilkan Sekretarisnya Adin Sinaga saat diwawancarai mengaku sangat terharu dan puas atas capaian menjadi pemenang juara 1.
Rudi Tarigan sebagai Ketua Poktan Ora et Labora menyampaikan terimakasih kepada Dinas TPH Sumut, Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga dan juga kepada Kadis Pertanian Simalungun Ruslan Sitepu atas dukungan kepada poktan Ora et Labora sehingga bisa tampil di event bergengsi festival benih dan buah se-Sumatera Utara serta meraih juara 1.
"Semoga ke depan kami tetap dibimbing dan dibina, terkhusus dibantu alat penunjang kebutuhan penangkaran benih bawah merah," kata Rudi Tarigan melalui pesan Whatsapp, Minggu (23/10/2022) sekitar pukul 12.00 Wib.
(ES)