World Habitat Day 2023, Pegadaian Kanwil I Medan Bantu Konservasi Terumbu Karang di Sibolga

Hendra Mulya - Selasa, 21 November 2023 08:00 WIB
World Habitat Day 2023, Pegadaian Kanwil I Medan Bantu Konservasi Terumbu Karang di Sibolga
Istimewa
Foto: Perwakilan PT Pegadaian Kanwil I Sumut, Dede Kurniawan menyerahkan simbolis bantuan senilai Rp50 juta kepada Founder 1000 Reef Ball Sibolga Tapteng, Harry Alfauzan Manalu.

bulat.co.id -SIBOLGA | PT Pegadaian Kantor Wilayah I Medan menggelontorkan bantuan senilai Rp50 juta untuk konservasi ekosistem terumbu karang, bersama organisasi nirlaba 1000 Reef Ball Sibolga Tapanuli Tengah.

Perwakilan PT Pegadaian Kanwil I Sumut, Dede Kurniawan mengatakan, bantuan tersebut bersumber dari program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) PT Pegadaian Kanwil I Medan dalam rangka memeringati Hari Habitat Sedunia (World Habitat Day) 2023.

Dede Kurniawan menjelaskan, bantuan ini merupakan wujud kepedulian perusahaan, sekaligus berpartisipasi memberdayakan masyarakat dalam upaya menjaga dan melestarikan lingkungan yang berkelanjutan.

"Harapan kita, bantuan ini memberi manfaat besar untuk banyak orang. Agar dapat berkelanjutan, hendaknya bisa dilanjutkan bersama stakeholder yang lain, sehingga lebih baik lagi," kata Dede di acara penyerahan bantuan di Komplek Pelabuhan Lama Sibolga, Senin (20/11/2023).

Dede mengatakan, sebagai BUMN yang saat ini tergabung dalam sinegri Holding Ultra Mikro BRI dan Penanaman Modal Nasional Madani, PT Pegadaian tidak melulu mencari profit, tapi juga memiliki tanggung jawab sosial dan lingkungan.

"Tahun ini, kami berikan kepada koordinator atau lembaga yang mengurusi bidang konservasi kelautan di Kota Sibolga. Tujuannya, kami selalu ingin memberi yang terbaik kepada masyarakat," kata Dede.

Dia menjelaskan, PT Pegadaian yang saat ini telah bertransformasi, tidak melulu sebagai tempat menggadai barang. Tetapi ada juga produk untuk pengembangan modal usaha.

"Produknya adalah pinjaman modal kerja dengan jasa yang sangat murah, kemudian produk untuk kepemilikan kendaraan, bahkan untuk investasi juga," kata Dede.

Founder 1000 Reef Ball Sibolga Tapteng, Harry Alfauzan Manalu mengatakan, sesungguhnya upaya konservasi ekosistem terumbu karang punya tantangan yang besar.

Pihaknya pun menyiasati dengan penggunaan reef ball (bola karang). Reef ball adalah modul terumbu buatan yang ditempatkan di laut untuk membentuk habitat terumbu yang lebih alami, aman, ramah lingkungan dan berkelanjutan.

"Beberapa waktu lalu, kita juga sudah sebarkan reef ball ini ke beberapa spot di wilayah perairan di Kota Sibolga," kata Fauzan yang saat ini menjabat Lurah Kota Baringin, Kecamatan Sibolga Kota.

Dia menjelaskan, sebagai organisasi pecinta alam dan konervasi, pihaknya dari 1000 Reef Ball Sibolga Tapteng telah mempelajari reef ball sebagai modul terumbu buatan paling cocok untuk berbagai habitat perairan.

"Kami menyampaikan terima kasih atas bantuan PT Pegadaian Kanwil I Medan, lewat program tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan, dan semoga program bantuan ini bisa berkelanjutan dari berbagai pihak lainnya," katanya.

Wali Kota Sibolga, Jamaluddin Pohan dalam sambutannya dibacakan Staf Ahli, Bustanul Arifin mengapresiasi PT Pegadaian Kanwil I Medan program bantuan tersebut dalam upaya konservasi ekosistem terumbu karang di Kota Sibolga.

"Upaya menjaga dan melestarikan ekosistem terumbu karang tidak dapat dilakukan oleh satu pihak saja, tetapi dibutuhkan kebersamaan dan keterlibatan berbagai pihak dan juga lintas sektoral," katanya.

Pemko Sibolga berharap, stakeholder lainnya ikut berpartisipasi aktif dalam program konservasi ekosistem terumbu karang sebagaimana yang dilaksanakan pada saat ini.

Penulis
: Doddy Irwansyah
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru