Jadikan Gibran Kader PDI P sebagai Cawapres, Hanura: Tanda Bahwa Elektabilitas Prabowo Kurang Baik

Ketidakhadiran Gibran pada deklarasi seolah menunjukkan bahwa dia setengah hati jadi cawapres Prabowo.
Andy Liany - Senin, 23 Oktober 2023 12:02 WIB
Jadikan Gibran Kader PDI P sebagai Cawapres, Hanura: Tanda Bahwa Elektabilitas Prabowo Kurang Baik
suara
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka masih Kader PDI Perjuangan
bulat.co.id -Polemik ketidakhadiran Gibran Rakabuming saat deklarasi cawapres pasang Prabowo Subianto Jalan Kertanegara No 4, Jakarta, Minggu (22/10/2023) malam masih menyisakan tanda tanya.

Padahal sebelumnya, Gibran telah dipilih langsung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan Prabowo langsung sebagai cawapres pendamping dirinya pada Pilpres 2024.

Prabowo menyebut bahwa Gibran berhalangan hadir karena ada kegiatan yang sangat mendesak dan tak bisa ditinggalkannya.

"Ada rapat, kalau enggak salah (terkait pembahasan) APBD," kata Prabowo melansir Antara, Senin (23/10/2023).

Sebagian publik menilai, ketidakhadiran Gibran pada deklarasi cawapres itu menunjukkan bahwa putra Jokowi itu setengah hati dipasangkan jadi cawapres Prabowo.

Gibran seolah menjadi 'rebutan' dua koalisi pengusung capres yang berbeda.

Telebih lagi, kubu PDI Perjuangan mengklaim bahwa Gibran saat ini masih merupakan Kader Partai bermoncong putih yang mengusung capres Ganjar Pranowo.

Pernyataan ini disampaikan oleh Wakil Ketua Umum Partai Hanura Benny Rhamdani. Benny menyebut jika Gibran masih sebagai juru kampanye (jurkam) pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Itu artinya, sejauh ini Gibran masih merupakan kader Partai PDI Perjuangan.

"Tadi Gibrannya tidak hadir (dalam deklarasi calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto) 'kan," ucap Benny.

Dia mengungkapkan jika selama Gibran tidak menghadiri deklarasi capres-cawapres bersama Prabowo Subianto maka Gibran masih merupakan juru kampanye pasangan Ganjar-Mahfud.


Terpilihnya putra sulung Presiden Jokowi tersebut, lanjut Benny, menunjukkan bahwa jumlah suara pendukung dan elektabilitas Prabowo Subianto kurang baik.

"Hal ini berarti Gibran punya daya dorong untuk meningkatkan suara pemilih," ujarnya.

Penulis
: Andy Liany
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru