Kapolres Padangsidimpuan Pimpin Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Toba 2024

Andy Liany - Kamis, 04 April 2024 22:02 WIB
Kapolres Padangsidimpuan Pimpin Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Toba 2024
istimewa
Suasana pada Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Toba 2024 di aula Polres Padangsidimpuan
bulat.co.id - Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas sektoral Operasi Ketupat Toba 2024 di aula Polres Padangsidimpuan, Kamis (4/4/2024).

Rakor ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman dalam merayakan Idul Fitri 1445 H di Kota Padangsidimpuan.

Dan, masing-masing stakeholder memberikan paparan dalam kesiapan mereka mendukung pengamanan dan pelayanan menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

AKBP Dudung Setyawan dalam arahannya menyatakan pentingnya kerjasama antara seluruh stakeholder untuk memberikan pengamanan dan pelayanan terbaik ke masyarakat saat berlangsung Ops Ketupat Toba 2024.

"Polres Padangsidimpuan dan Instansi terkait dalam penanggulangan bencana harus sudah maping lokasi yang berpotensi terjadinya bencana terutama pada jalur rawan bencana dan laka lantas," ujar Kapolres.

Ditambahkan AKBP Dudung bahwa Polres Padangsidimpuan akan mendirikan 5 Pos terdiri, Pospam 1 Tugu Siborang, Pospam 2 Pos Lantas Jalan Sudirman, Pospam 3 Pos Lantas Batunadua Jalan Raja Inal Siregar, Pospam 4 Pijor Koling di Jalan HT Rizal Nurdin, dan Pospam 5 Sadabuan di Jalan Sudirman yang melibatkan 359 Personil dari TNI, Polri, Pemko dan Stakeholder lainnya. Diharap mudik Lebaran Tahun ini berjalan kondusif, lancar dan aman.

"Disamping mendirikan Pospam untuk antisipasi penanggulangan bencana dan laka lantas kiranya pada mudik Lebaran ini kita semua dalam keadaan sehat dan prima serta memberi pengamanan dan pelayanan yang terbaik di Kota kita ini," ucap Kapolres.

Sementara Dandim 0212/TS Letkol (Inf) Amrizal Nasution diwakili Kasdim 0212/TS menyampaikan TNI mendukung penuh pengamanan Idul Fitri Tahun 2024 sesuai dengan langkah-langkah yang sudah direncanakan Kapolres serta mendukung peraturan yang dikeluarkan Pemko dalam kegiatan pengamanan Idul Fitri 1445 H.


"Kita mendukung penuh pengamanan Idul Fitri 1445 H sesuai yang direncanakan dan peraturan yang berlaku," sebut Amrizal.

Rakor tersebut dihadiri Dandim 0212/TS diwakili Kasdim 0212/TS Mayor (Inf) HS Pasaribu, Kasubdenpom 1-2/3 Padangsidimpuan Kapten Cpm A Harahap, Asisten Pemerintahan & Kesra Setdako, Iswan Nagabe Lubis, Kasatpol PP Zulkifli Lubis, Kadishub Alfian Pane, Kabid Yankes Dinas Kesehatan Henny Sahruni Siregar, Kabid Damkar Ashadi Nasution, Kabid BPBD B Siregar Kabid SDA Dinas PUPR A Budiman serta Pejabat dan undangan lainnya.

Penulis
: Suhut Gultom
Editor
: Andy Liany
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru