Xabi Alonso Bawa Leverkusen di Ambang Treble, Tanpa Terkalahkan

Hendra Mulya - Jumat, 12 April 2024 11:35 WIB
Xabi Alonso Bawa Leverkusen di Ambang Treble, Tanpa Terkalahkan
Istimewa
bulat.co.id - MEDAN | Xabi Alonso membawa Bayer Leverkusen di ambang treble winner musim ini. Bukan hanya itu, laju Leverkusen di bawah komando Alonso musim ini masih tanpa kekalahan.

Kemenangan 2-0 saat menjamu West Ham United di leg pertama perempatfinal Liga Europa tetap menjaga asa trebel. Leverkusen kini sudah di ambang gelar juara Bundesliga dan berpeluang meraih DFB Pokal dengan menghadapi FC Kaiserslautern di partai final tanggal 25 Mei.

Dilansir detikSport dari data Football on TNT Sport, Leverkusen tidak sekadar menang melawan West Ham. Leverkusen melakukannya dengan dominan.

2 gol ke gawang West Ham dihasilkan Leverkusen lewat 33 tembakan (13 ke saaran), 73 sentuhan di kotak lawan, dan penguasaan bola sampai dengan 73 persen!

Hasil ini sendiri mengilapkan rekor Leverkusen menjadi 37 kemenangan dan lima kali seri dalam 42 pertandingan yang sudah dijalani skuad Xabi Alonso pada musim ini.

Bayer Leverkusen berpeluang mengukir sebuah pencapaian yang belum pernah dilakukan oleh tim manapun dalam sejarah sepakbola, yakni tidak terkalahkan dalam seluruh kompetisi yang mereka ikuti sepanjang musim.

"Dalam sejarah tim yang pernah meraih treble, ala Manchester City, Manchester United, Barcelona, dan lainnya, memang ada tim-tim yang melewati musimnya di liga tanpa terkalahkan, seperti Arsenal di Premier League pada 2003/04 dan Rangers di 2020/21," sebut FourFourTwo.

"Namun, dalam sejarah sepakbola putra di level pro sejauh ini belum ada satu pun yang mampu mengombinasikan aspek-aspek itu secara bersamaan untuk mewujudkan sebuah rekor sempurna: tidak terkalahkan dalam seluruh kompetisi yang mereka mainkan."

Penulis
: Redaksi
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru