Semifinal Piala Dunia U17 Argentina vs Jerman: Jadwal Preview dan Prediksi Skor

Andy Liany - Selasa, 28 November 2023 12:30 WIB
Semifinal Piala Dunia U17 Argentina vs Jerman: Jadwal Preview dan Prediksi Skor
internet
Semifinal Piala Dunia U17 antara Argentina vs Jerman.
bulat.co.id -Laga sengit akan tersaji di Piala Dunia U17 antara Argentina dan Jerman. Kedua tim raksasa ini bersiap-siap untuk bentrok di babak semifinal.

Duel dua negara tersebut akan dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (28/11/2023).

Kickoff dijadwalkan berlangsung mulai pukul 15.30 WIB.

Kedua tim ini telah menunjukkan performa gemilang mereka sepanjang turnamen. Itulah yang membuat pertemuan ini dijamin akan menjadi ajang pertarungan sengit untuk merebut tempat di final.

Pada babak perempatfinal, Argentina U17 berhasil melaju ke babak semifinal Piala Dunia U17 2023 dengan tidak mudah.

Argentina harus menang dan menyingkirkan Brasil U17 3-0 via hattrick Claudio Echeverri.

Sementara timnas Jerman U17 melaju ke semifinal Piala Dunia U17 setelah mengalahkan Spanyol U17. Nationaelf --julukan tim Jerman-- menang 1-0 berkat gol penalti Paris Brunner.

Preview Pertandingan

Jelang menghadapi timnas Jerman U17 pelatih Argentina U-17 Diego Placente dalam sesi konferensi pers mengatakan timnya belum memikirkan kans menjadi juara Piala Dunia U-17. Sebab, La Albiceleste akan fokus melawan Der Panzer terlebih dahulu.

"Kami belum memikirkan juara sejauh ini. Pertandingan melawan Jerman akan sulit karena tim yang tersisa di turnamen ini semuanya kuat," katanya.


Menurutnya, ia akan fokus untuk tidak memikirkan juara terlalu awal dan fokus memikirkan pertandingan berikutnya.

"Akan tiba pada waktunya kami akan memikirkan bagaimana saatnya kami harus juara," tambahnya.

Sementara pelatih Jerman U17 Christian Wueck mengatakan laga semifinal itu akan berlangsung sengit.

"Tentu kami tidak ingin berhenti di sini, kami masih ingin lanjut. Sama seperti Argentina, kami juga ingin masuk ke final," kata Wueck saat konferensi pers di Stadion Manahan Solo, Senin 27 November 2023.

Menghadapi Argentina, Christian Wueck berencana menerapkan permainan seperti saat menghadapi Spanyol.

"Kami akan menggunakan strategi seperti saat melawan Spanyol. Kami tidak memegang bola terlalu banyak, tapi mereka juga tidak memiliki kesempatan mencetak gol," ucapnya.

H2H Argentina U17 VS Jerman U17

Berdasarkan situs resmi Piala Dunia U17, Argentina vs Jerman sudah bertemu sebanyak tiga kali.

Berikut rekor pertemuan antara kedua tim:

22/10/2015: Argentina 0-4 Jerman (Piala Dunia U-17 2015)

27/10/2009: Argentina 2-1 Jerman (Piala Dunia U-17 2009)

02/08/2985: Argentina 1-1 Jerman (Piala Dunia U-17 1985)

Prediksi Pertandingan

• Rekor pertemuan kedua tim sudah terjadi sebanyak tiga kali dimana Argentina 1x Menang dan Jerman 1x Menang dan 1x Imbang.

Argentina di Piala Dunia U17 2023 mengalami satu kali kekalahan yakni pada saat babak penyisihan grup saat takluk 0-1 dari Senegal U17.

Jerman U17 belum pernah sekalipun menderita kekalahan di Piala Dunia U17 2023.

Prediksi Skor: Argentina 1 vs 2 Jerman.

Penulis
: Andy Liany
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru