Potret Anggota Brimob Polda NTT Gugur Saat Baku Tembak dengan KKB Papua, Segera Dibawa ke Kampung Halaman

Hadi Iswanto - Rabu, 22 November 2023 22:08 WIB
Potret Anggota Brimob Polda NTT Gugur Saat Baku Tembak dengan KKB Papua, Segera Dibawa ke Kampung Halaman
Anggota Brimob Polda NTT bernama Bharada Bonifasius Jawa, gugur dalam baku tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Intan Jaya, Distrik Titigi, Kabupaten Intan Jaya, Rabu (22/11/2023)
bulat.co.id -Anggota Brimob Polda NTT bernama Bharada Bonifasius Jawa, gugur dalam baku tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Intan Jaya, Distrik Titigi, Kabupaten Intan Jaya, Rabu (22/11/2023). Polda NTT kini tengah berkordinasi perihal pemulangan korban.

"Betul, anggota Brimob Polda NTT gugur tadi," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah NTT Komisaris Besar Polisi Ariasandy, Rabu (22/11/2023) petang.

Menurut Ariasandy penyebab kematian Bharada Bonifasius karena luka tembak di bagian ketiak kanan. Sementara satu anggota Brimob Polda NTT Bharatu Rani Yohanes Seran selamat setelah terkena luka tembak di kaki kiri.

Kedua korban yang meninggal dan luka, selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Sugapa untuk dilakukan penanganan medis.

Korban kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Timika. Selanjutnya, tim Satgas Damai Cartenz melakukan pengejaran terhadap kelompok KKB.

Ariasandy belum mengetahui perihal pemulangan jenazah anggota Brimob yang menjadi korban.

"Kita sedang koordinasi dan sejumlah pihak terkait," ujar dia.

Sebelumnya diberitakan, baku tembak antara aparat dengan kelompok diduga Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) terjadi di Distrik Titigi, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, Rabu (22/11/2023). Akibatnya, satu anggota Brimob dari Polda NTT gugur karena luka tembak.

"Dalam insiden tersebut, dua personel Brimob Polda NTT yang tergabung dalam Satgas Ops Damai Cartenz tertembak, kini kedua korban telah dievakuasi ke RSUD Timika guna perawatan intensif," ungkap Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz 2023, Rabu (22/11/2023), seperti dikutip dari Antara.

Satu personel yang gugur tersebut adalah Bharada Bonifasius Jawa. Dia mengalami luka di bagian ketiak kanan.

Sedangkan satu rekannya yang lain yakni Bharatu Rani Yohanes Seran tertembak di bagian kaki kiri.

Menurutnya, kontak tembak dengan KKB tersebut terjadi sekitar pukul 08.20 WIT. Saat itu tim gabungan Polres Intan Jaya dan Satgas Damai Cartenz melaksanakan pergeseran dari Mako Polres Intan Jaya menuju Distrik Titigi, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah.

"Pada pukul 12.28 WIT, tim mendapatkan tembakan dari KKB Intan Jaya yang berujung kontak tembak. Dalam kontak tembak itu terdapat korban jiwa dan luka dari aparat keamanan," ungkap dia.

Berikut biodata dari Bhraada Bonifasius Jawa yang gugur akibat baku tembak dengan KKB Intan Jaya Papua.

Nama Lengkap : Bonifasius Jawa

Nama Panggilan : Boy Jawa, Boja

Pangkat : Bharada

Kesatuan : Satbrimob Polda NTT

Penulis
: Hadi Iswanto
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru