bulat.co.id -
JAMBI| Dua mahasiswi asal Kabupaten Sarolangon yang berboncengan sepeda motor
tewas ditabrak truk muatan alat berati di Simpang Rimbo, Kecamatan Alam Barajo, Kota
Jambi.
Tabrakan itu diduga dipicu gegara truk tidak kuat saat menanjak.
Peristiwa itu diketahui terjadi pada Senin (8/7/2024) malam. Kedua korban tersebut yakni Eka Putri Indriyana (24) dan Isna Nabila (24).
Kasat Lantas Polresta Jambi Kompol Aulia Rahmad mengatakan kecelakaan tersebut terjadi antara truk Fuso nopol BH 8760 ZQ bermuatan alat berat jenis eskavator dengan sepeda motor Honda Vario nopol BH 5037 QY.
Saat itu kedua kendaraan tersebut datang dari arah bersamaan, Gapura Batas Kota hendak menuju Simpang Rimbo. Saat di penanjakan, truk itu mengalami mati mesin hingga berjalan mundur.
"Iya, truk bisa dibilang gagal menanjak," kata Aulia Rahmad, Selasa (9/7/2024), melansir detik.
Aulia menyebut saat truk gagal menanjak, ada pengendara sepeda motor tepat berada di belakangnya dan kecelakaan pun terjadi. Pengendara dan penumpang sepeda motor itu pun tewas terjepit di bawah kolong truk.
"Truk berjalan mundur dan di saat bersamaan menabrak sepeda motor sehingga terjadi kecelakaan yang menyebabkan pengendara dan penumpang meninggal dunia," ujarnya.
Aulia menyebut usai kejadian sopir truk sudah tidak berada di lokasi. Sopir truk diduga melarikan diri dan saat ini masih dalam pengejaran pihak kepolisian.
"Iya betul (masih pengejaran), karena melarikan diri setelah kejadian kecelakaan lalu lintas," terangnya.
Sementara untuk proses evakuasi berlangsung dramatis lantaran kedua korban terjepit ban belakang atau di bawah kolong truk tersebut. Truk tersebut melintang ke tengah jalan dan buntutnya mengarah me median jalan.
Setelah berjalan beberapa jam kemudian kedua korban berhasil dievakuasi dan langsung dibawa menggunakan mobil ambulans.
Saat ini, truk dan sepeda motor yang terlibat kecelakaan telah diamankan Satlantas Polresta Jambi, guna dilakukan penyelidikan lebih lanjut.