28 Siswa Seba SPN Hinai Poldasu Latja di Polres Tanah Karo

- Selasa, 08 November 2022 18:06 WIB
28 Siswa Seba SPN Hinai Poldasu Latja di Polres Tanah Karo
Kapolres Tanah Karo saat menyampaikan arahan nya kepada 28 siswa Seba SPN Hinai Polda Sumut. (Foto : Istimewa)

bulat.co.id - Kapolres Tanah Karo, AKBP Ronny Nicolas Sidabutar, terima 28 siswa Seba SPN Hinai Polda Sumut 2022 di Mako Polres Tanah Karo dalam rangka Latihan Kerja (Latja), Selasa (8/11/2022).

AKBP Ronny Nicolas Sidabutar, berpesan kepada calon Bintara Polri, untuk selalu patuhi aturan yang telah ditetapkan, jangan ada para siswa yang melakukan pelanggaran dan laksanakan apa yang diarahkan oleh para mentor dan pendamping.

"Selamat belajar, dan melaksanakan latihan kerja di Polres Tanah Karo, Ini merupakan momentum, yang sangat baik untuk mengimplementasikan teori yang telah adik-adik terima di SPN. Untuk dilakukan praktek secara langsung di lapangan, sebelum nantinya bisa dimanfaatkan dalam tugas setelah dilantik menjadi anggota Polri," ujar Kapolres.

AKBP Ronny Sidabutar menegaskan, kepada para mentor dari personil Polres Tanah Karo yang sudah ditunjuk pendamping, untuk memperhatikan betul apa yang menjadi tanggung jawabnya sebagai mentor.

"Arahkan para siswa untuk bisa menjadi personil Polri, sesuai dengan harapan bangsa dan negara serta masyarakat," pungkas nya.

Latihan kerja tersebut berlangsung selama dua puluh hari dari tanggal 7 hingga 26 November 2022, dengan melibatkan personil dari setiap fungsi operasional sebagai mentor latihan kerja. 

(Bay)

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru