44 Orang Tewas dalam Insiden Bom Bunuh Diri Saat Pertemuan Politik di Pakistan

Hendra Mulya - Senin, 31 Juli 2023 10:45 WIB
44 Orang Tewas dalam Insiden Bom Bunuh Diri Saat Pertemuan Politik di Pakistan
internet
ilustrasi
bulat.co.id -JAKARTA | 44 orang tewas dalam insiden bom bunuh diri yang terjadi di Pakistan. Peristiwa itu terjadi dalam sebuah konvensi politik yang diselenggarakan partai Islam di barat laut negara tersebut.


Dilansir dari CNN, Senin (31/7/23), selain korban tewas, lebih dari 100 orang juga dikabarkan terluka. Selanjutnya, 17 orang kritis dalam serangan yang menargetkan anggota partai Jamiat Ulema-e-Islam-Fazl (JUI-F), yang berkumpul di kota Khar, dekat perbatasan dengan Afghanistan.
Baca Juga :Swedia Kaji Ulang Izin Tinggal Salwan Momika, Sang Pembakar Al-Qur'an
Polisi setempat menyebutkan penyerang meledakkan bahan peledak di dekat panggung konvensi.

Sejauh ini, belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas serangan itu. Akan tetapi, cabang lokal ISIS sebelumnya menargetkan para pemimpin partai JUI-F karena menganggap mereka murtad.

Penulis
: Redaksi
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru