Mutasi Besar di Polres Nias, Jabatan Kasat Reskrim, Kapolsek dan Lainnya Berganti

Dedi S - Jumat, 12 Juli 2024 09:30 WIB
Mutasi Besar di Polres Nias, Jabatan Kasat Reskrim, Kapolsek dan Lainnya Berganti
relis
Kapolres Nias AKBP Revi Nurvelani melakukan serahterima jabatan jajarannya

bulat.co.id -GUNUNG SITOLI I Polres Nias mengalami perombakan besar dalam jajaran kepemimpinan. Beberapa jabatan penting seperti Kasat Reskrim, Kapolsek, dan lainnya resmi diserahterimakan dalam sebuah upacara seremonial, Jumat (12/7/2024).

AKP Iskandar Ginting, yang sebelumnya menjabat Kasat Reskrim Polres Nias, akan memulai tugas barunya sebagai Wakasat Reskrim Polres Deli Serdang.

Posisinya digantikan oleh AKP Adlersen Lambas Parto, yang sebelumnya bertugas di Polrestabes Medan.

Iptu Elitonius Hulu naik jabatan menjadi Kasat Samapta, menggantikan AKP August Zendrato yang kini menempati posisi Kabag Log.

Ipda Darmawan Laoli dipromosikan menjadi Kapolsek Alo`oa, menggantikan Iptu Elitonius Hulu.



AKP Tohusokhi Lawolo, yang sebelumnya Kapolsek Air Joman Polres Asahan, kini memimpin wilayah hukum sebagai Kapolsek Bawolato.

Posisi ini sebelumnya dipegang oleh Kompol Benyamin Lase yang memasuki masa pensiun.

Iptu Yafao Lase ditunjuk sebagai Kapolsek Mandrehe, menggantikan AKP Bruno Harefa yang akan bertugas sebagai Kasat Samapta Polres Nias Selatan.

Selain pergantian di atas, terdapat dua perwira pertama yang juga dimutasi:

Iptu Sahabat Zebua akan menjabat sebagai Kasatres Narkoba Polres Nias Selatan.

Ipda Karib Zega dipercaya sebagai Kasat Polairud Polres Nias Selatan.

Upacara serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kapolres Nias, AKBP Revi Nurvelani.

Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa mutasi ini merupakan hal biasa dalam institusi Polri untuk kepentingan organisasi.

Beliau juga mengucapkan selamat bergabung kepada para pejabat baru dan berpesan agar segera beradaptasi dengan lingkungan kerja dan masyarakat.

Kapolres Nias berpesan kepada para personel yang dimutasi untuk menjadikan pengalaman di Polres Nias sebagai motivasi untuk bekerja lebih baik di tempat tugas yang baru.

Beliau juga menyampaikan terima kasih atas dedikasi dan kerjasama yang telah diberikan selama bertugas di Polres Nias.

Acara serahterima jabatan dihadiri oleh,

Wakapolres Nias,para Kabag, Kasat, Kasi, dan Kapolsek jajaran serta Pengurus Bhayangkari dan Personel Polres Nias.

Perubahan kepemimpinan ini diharapkan dapat membawa semangat baru dan membawa Polres Nias ke arah yang lebih baik.

Penulis
: Redaksi
Editor
: Dedi S
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru