Terlilit Utang, Pasutri di Karimun Kompak Curi Motor di Masjid

Hendra Mulya - Kamis, 27 Juli 2023 17:30 WIB
Terlilit Utang, Pasutri di Karimun Kompak Curi Motor di Masjid
internet
Pasangan suami istri ditangkap polisi karena melakukan pencurian sepeda motor

bulat.co.id -BATAM | Sepasang suami istri di Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) kompak mencuri sepeda motor di salah masjid yang ada di kawasan itu.

Akibat aksi nekatnya, pasangan suami istri yang diketahui berinisial NA (34) dan SR (39) terpaksa harus berurusan dengan pihak kepolisian dari Polsek Kundur.

Baca Juga :Penyelundupan 70 Ribu Baby Lobster Senilai Rp 14 Miliar Digagalkan Polisi

Keduanya ditangkap polisi saat berada di Desa Sungai Ungar Utara, Kecamatan Kundur Utara, Kabupaten Karimun, Kepri. Bahkan, pelaku NA sempat melarikan diri saat akan ditangkap. Dari pengakuannya, pasangan itu nekat mencuri karena terlilit utang.

Kapolsek Kundur, AKP Buala Harefa saat dikonfirmasi Kamis (27/7/23) mengatakan, penangkapan pasangan suami istri itu bermula dari beberapa laporan kehilangan sepeda motor yang disampaikan oleh warga.

Baca Juga :Protes Jalan Rusak, Warga Blokir Jalan Percut Seituan

Laporan terakhir dari warga yang kehilangan, sepeda motor tersebut raib saat ditinggal parkir di halaman Masjid Nurul Hikmah, Kelurahan Tanjung Batu Kota, Kecamatan Kundur oleh korban untuk melaksanakan sholat.

Setelah melakukan penyelidikan, akhirnya polisi mengetahui kedua pelaku dan berhasil menangkapnya. "Pasangan suami istri ini mengakui semua perbuatannya. Mereka juga mengaku uang hasil kejahatan akan digunakan untuk membayar utang," ujar Kapolsek Kundur, AKP Buala Harefa.

Penulis
: Redaksi
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru