Kopi Dicampur Santan Tak Kalah Enak Kok

- Senin, 15 Mei 2023 11:00 WIB
Kopi Dicampur Santan Tak Kalah Enak Kok
Istimewa

bulat.co.id - Kopi yang creamy biasanya dicampurkan dengan susu, bisa juga menggunakan santan cair. Rasanya tak kalah enak dan bisa memberikan manfaat untuk tubuh.

Racikan kopi creamy disukai beberapa orang yang tak menyukai rasa pahit. Biasanya mereka meraciknya dengan susu full cream atau susu nabati.

Dilansir dari detikFood, Senin (15/5/2023), susu nabati dapat digunakan sebagai alternatif ketika meracik kopi susu, salah satunya adalah santan. Santan bisa menghasilkan tekstur yang lebih creamy kental, rasanya cenderung gurih dan beraroma kelapa.

Baca Juga: Kopi Bisa Jadi Berbahaya, Jika?

Namun untuk meracik kopi bersama santan, perlu cara yang tepat dalam membuatnya. Karena ada risiko santan mengental dalam kopi, maka biarkan kopi seduh dingin terlebih dahulu sebelum menambahkan santan.

Buat yang sedang mengurangi asupan kalori, santan ternyata bukan pilihan yang tepat. Karena kandungan kalorinya lebih tinggi daripada susu sapi. Namun cocok untuk mereka yang intoleransi terhadap laktosa.

Bagi pelaku diet keto, santan juga tepat dikonsumsi sebagai campuran kopi karena tinggi lemak dan rendah karbohidrat. Kandungan lain dari santan adalah adanya vitamin, mineral, dan serat.

Racikan kopi yang menggunakan santan ternyata dapat memberikan manfaat pada sistem kekebalan tubuh. Santan memiliki asam laurat yang merupakan asam lemak digunakan untuk melawan penyakit.

Penulis
:
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru