Daftar Film Komedi Korea Selatan Wajib Kamu Tonton

- Sabtu, 17 Desember 2022 14:10 WIB
Daftar Film Komedi Korea Selatan Wajib Kamu Tonton
Istimewa
Syuting film Exit
bulat.co.id -Menonton film komedi merupakan salah satu cara untuk menghibur diri dari rasa penat dan stres. Deretan film komedi Korea terbaru berikut ini wajib masuk dalam daftar tontonanmu.

Korea Selatan sendiri dikenal tak pernah gagal dalam memberikan suguhan tontonan yang berkualitas. Mulai dari segi cerita hingga akting para pemainnya.

Tak heran, kalau film komedi asal Korea Selatan juga cukup banyak diminati. Dilansir dari CNN Indonesia, Sabtu (17/12/2022), tidak sepenuhnya komedi, sejumlah film tersebut juga memiliki subgenre sejarah, drama, dan aksi yang membuatnya menjadi tontonan yang seru.

Baca Juga:Film Ana de Armas yang Wajib Ditonton">Film Ana de Armas yang Wajib Ditonton

Berikut tujuh film komedi Korea terbaru, mulai dari tahun 2017 hingga 2022 yang sayang untuk dilewatkan.

1. I Can Speak (2017)

Diangkat dari kisah nyata yang dibalut dengan unsur komedi, I Can Speak berkisah tentang perempuan penghibur bernama Nah Ok-bun di masa pendudukan Jepang di Korea Selatan yang menuntut sebuah keadilan.

Ia ingin membantu temannya untuk bersaksi di audensi publik perempuan penghibur yang menjadi korban perang Jepang di Washington DC.

Namun, Nah Ok-bun mengalami kesulitan dalam berbahasa Inggris. Sampai akhirnya ia bertemu dengan Park Min-jae yang merupakan seorang pegawai negeri sipil.

2. Extreme Job (2019)

Film komedi Korea terbaru selanjutnya adalah Extreme Job yang menceritakan tentang sekelompok detektif yang menangani kasus gembong narkoba. Untuk melancarkan misi, mereka menyamar sebagai penjual ayam goreng.

Akan tetapi beberapa insiden tak terduga terjadi saat restoran yang mereka dirikan jadi terkenal. Extreme Job merupakan film komedi yang dibalut laga yang akan menegangkan sekaligus menghibur penontonnya.

3. Exit (2019)

Dirilis tahun 2019, Exit bercerita tentang pemuda pengangguran bernama Yong Nam. Suatu hari ibu Yong Nam yang bernama Hyun Ok akan berulang tahun dan ingin mengadakan pesta ulang tahun di sebuah gedung.

Di tempat lain yang tak jauh dari gedung, seorang pria membawa truk bermuatan gas beracun dan membuatnya tersebar. Banyaknya orang yang menghirup gas tersebut membuat kondisi kota jadi berantakan dan lalu lintas menjadi kacau.

4. Miss & Mrs. Cops (2019)

Film komedi berjudul Miss & Mrs. Cops ini bercerita tentang mantan perwira polisi bernama Mi-yeong yang memilih untuk bekerja di pusat pelayanan umum setelah menikah. Di tempat yang sama, saudari ipar Mi-yeong yakni Ji-hye juga merupakan seorang polisi.

Keduanya kemudian bekerja sama untuk menyelesaikan kasus perempuan muda yang melakukan bunuh diri. Namun, mereka menemukan banyak kejanggalan dalam kasus tersebut.

5. The Dude in Me (2019)

The Dude in Me merupakan film komedi yang bercerita tentang seorang siswa sekolah menengah yang dikenal introver. Namun pada suatu hari, dirinya terjatuh dari atap sekolah dan menabrak pria mantan gangster bernama Jang Pan-soo.

Ketika sadar, ternyata kecelakaan tersebut membuat keduanya bertukar raga. Perubahan dratis mereka membuat teman-temannya terkejut.
6. Secret Zoo (2020)

Secret Zoo menceritakan tentang Kang Tae-soo yang merupakan seorang pengacara andal yang tiba-tiba bekerja sebagai direktur kebun binatang. Tae-soo mendapat tugas untuk merevitalisasi kebun binatang tersebut.

Ia kemudian meminta para penjaga kebun binatang berpakaian seperti binatang. Aksinya tersebut kemudian viral di media sosial dan membuat kebun binatang jadi ramai.

7. 6/45 (2022)

Terbaru ada film berjudul 6/45 yang dirilis pada tahun 2022. Film ini bercerita tentang selembar kertas lotre yang menjadi rebutan tentara Korea Selatan dan Korea Utara di wilayah perbatasan.

Perpaduan unsur komedi dengan berbagai genre lain seperti romansa, aksi, sejarah hingga kisah sedih membuat film yang satu ini sayang untuk dilewatkan.

Penulis
:
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru