Cara Sederhana Untuk Bahagia

- Senin, 06 Maret 2023 19:25 WIB
Cara Sederhana Untuk Bahagia
Istimewa
Ilustrasi


5. Keep in touch dengan orang terdekat

Jangan terlalu larut dalam kesibukan kerja. Ingat juga orang-orang terdekat Anda.

Usahakan agar tetap terhubung dengan orang-orang terdekat. Jika bisa, lakukan pertemuan dengan mereka. Bertukar kabar dan cerita atau sekadar bercanda bersama orang terdekat bisa melepas rasa stres.

6. Bersyukur

Sering kali seseorang lupa untuk bersyukur. Padahal, bersyukur akan sesuatu dapat meningkatkan suasana hati.

Hal ini ditemukan dalam studi yang menemukan bahwa bersyukur dapat meningkatkan harapan dan kebahagiaan.

Anda bisa memulai dengan bersyukur atas apa yang dikonsumsi saat sarapan meski harus beradu dengan aktivitas siap-siap berangkat kerja.

Jangan lupa juga untuk memperhatikan hal-hal sepele lainnya. Latihan sederhana ini akan membuat Anda semakin peka dan bahagia.

7. Menarik napas dalam

Emosi negatif membuat tubuh jadi tegang. Untuk lebih tenang, coba ambil napas panjang dan dalam. Napas secara mendalam bisa meredakan stres dan ketegangan.

Tutup mata Anda dan bayangkan memori indah atau menyenangkan. Lalu, tarik napas panjang lewat hidung dalam lima hitungan. Kemudian embuskan napas dalam lima hitungan melalui mulut. Ulangi proses ini hingga Anda merasa lebih tenang.

Demikian beberapa kebiasaan yang bisa membuat Anda bahagia. Coba praktikkan dalam kehidupan sehari-hari.

Penulis
:
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru