Cara Agar Baterai Handphone Tidak Cepat Habis

- Senin, 13 Februari 2023 14:00 WIB
Cara Agar Baterai Handphone Tidak Cepat Habis
Istimewa
Ilustrasi

Namun pengguna tak perlu khawatir karena ada banyak cara menghemat baterai hp agar tidak bolak-balik melakukan charging dalam sehari. Berikut caranya dirangkum dari berbagai sumber.

1. Atur lampu layar mati lebih cepat

Dikutip dari Bantuan Google, cara agar baterai hp tidak cepat habis adalah dengan mengatur lampu layar agar mati lebih cepat. Ketika lampu layar menyala, maka daya baterai hp akan terpakai.

Sementara jika hp tidak digunakan dan lampu layarnya padam, maka daya baterai hanya terpakai sedikit. Maka dari itu, cobalah untuk mengatur agar lampu layar hp Anda mati lebih cepat, misalnya jika 10-15 detik tidak digunakan, biarkan lampu layar hp mati.

2. Kurangi kecerahan layar

Tak hanya lampu layar, tingkat kecerahan layar juga mempengaruhi penggunaan daya baterai. Semakin cerah layar Anda, semakin banyak pula daya baterai yang tersedot.

Sebaiknya, atur tingkat kecerahan layar hp Anda. Jika digunakan di dalam ruangan, Anda dapat mengurangi kecerahan layar hp.

Cara lain, pengguna dapat mengatur tingkat kecerahan layar agar mengikuti level terang ruangan secara otomatis. Misalnya, jika masuk ke ruangan, maka tingkat kecerahan berkurang dengan sendirinya dan meningkat ketika hp digunakan di luar ruangan.

3. Matikan suara atau getaran keyboard

Cara lain yang dapat memperpanjang masa pakai baterai hp dan membuat daya tahan lebih lama adalah mematikan mode suara dan getar pada keyboard hp.

Biasanya, mode ini aktif ketika Anda mengetik sesuatu, entah di aplikasi catatan, WhatsApp, dan lainnya. Anda bisa mematikan mode suara dan getar ini agar daya baterai hp lebih tahan lama.

Penulis
:
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru