Ibu-ibu Simalingkar Serbu PDAM Tirtanadi, Ini Daftar Permintaannya

- Rabu, 31 Agustus 2022 18:14 WIB
Ibu-ibu Simalingkar Serbu PDAM Tirtanadi, Ini Daftar Permintaannya
Suasana unjuk rasa ibu-ibu di PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan - (foto: bulat.co.id/Kristianto Naku)

bulat.co.id – Puluhan warga Kelurahan Simalingkar A, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara melakukan unjuk rasa di Kantor Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirtanadi Cabang Padang Bulan, Rabu (31/8/2022). Sejak pukul 10.00 WIB, puluhan warga yang didominasi ibu rumah tangga memadati ruang kerja Kantor PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan.

Puluhan ibu rumah tangga ini menyeruduk masuk ke dalam kantor PDAM Tirtanadi karena kesal dengan cara kerja dan sistem tata kelola air yang dibuat pihak PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan. Sejak tiga bulan, warga Simalingkar A mengaku tidak mendapatkan air minum bersih. Padahal, semua kewajiban mereka terkait iuran bulanan selalu dipenuhi.

“Kami perwakilan dari tujuh dusun di Kelurahan Simalingkar mau menuntut hak kami. Kami boleh memenuhi tuntutan mereka untuk bayar iuran tiap bulan, sekarang tuntutan kita tak terpenuhi. Kita telat sehari aja, kita udah kena denda,” kata Bu Dijah (47) salah satu warga yang ikut berdemonstrasi di Kantor PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan, Rabu (31/8/2022).

Dari pantuan bulat.co.id., puluhan warga yang didominasi ibu rumah tangga masuk ke ruang tunggu Kantor PDAM Tirtanadi cabang Padang Bulan. Akan tetapi, tidak ada petugas yang mau memberikan penjelasan terkait ketiadaan air.

“Kami sudah menunggu dari pagi hingga sore jam 14.00 WIB. Tidak ada yang mau menjelaskan. Kami tidak mendapatkan penjelasan apa-apa,” kata salah seorang warga yang ikut berdemonstrasi di depan Kantor PDAM Tirtanadi cabang Padang Bulan, Rabu (31/8/2022).

Banyak warga memilih bertahan di ruang tunggu Kantor PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan hingga ada penjelasan dari Kepala PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan. Puluhan ibu-ibu Simalingkar ini bernyanyi sambil memukul botol minum air sebagai simbol kritik atas kinerja PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan.

Menurut juru bicara aksi demonstrasi, Bu Naomi (49), ada beberapa permintaan mereka terkait air bersih melalui PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan.

Pertama, Kepala Kantor PDAM Tirtanadi cabang Padang Bulan perlu membuat jadwal resmi pembagian air di wilayah Simalingkar. Jadwal pembagian ini disiasati mampu memberi solusi jangka pendek untuk masalah air di wilayah Simalingkar.

Kedua, pihak PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan perlu menginformasikan kepada warga Simalingkar jika air sedang bermasalah. Hal ini membantu warga agar menyediakan debit air untuk keperluan sehari-hari.

Ketiga, antara pihak PDAM Tirtanadi dan warga Simalingkar perlu dibuat surat pernyataan khusus atau nota kesepakatan (MoU) sebagai pengingat. Pihak yang perlu memberi penjelasan dalam hal ini adalah Kepala Kantor PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan. 

(KN)

Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru