Uang Rp 750 Juta Milik Warga Pamekasan Hangus Terbakar

Hendra Mulya - Selasa, 18 Juli 2023 17:30 WIB
Uang Rp 750 Juta Milik Warga Pamekasan Hangus Terbakar
istimewa
Rumah warga hangus terbakar rata dengan tanah di Pamekasan
bulat.co.id -PAMEKASAN | Uang sebesar Rp 750 juta milik Hamiyah (50), warga Dusun Wak Duwak, Desa Banyupelle, Kecamatan Palengaan, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur hangus terbakar.

Peristiwa itu terjadi setelah tiga rumah yang saling besrsebelahan miliknya hangus terbakar dan rata dengan tanah.

Selain uang tunai sebesar Rp 750 juta, perhiasan senilai Rp 35 juta, perabot rumah tangga senilai Rp 300 juta juga ikut rata dengan tanah. Akibat kejadian ini, korban mengalami kerugian hingga Rp 1.035.000.000.

Baca Juga :Semeru Kembali Erupsi, Masyarakat Diminta Waspada

"Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 09.40 wib, diduga akibat konsleting arus pendek listrik pada saat itu sang pemilik rumah sedang berada di pasar," kata Kasi Humas Polres Pamekasan, Iptu Sri Sugiarto, Selasa (18/7/23)

Saat mendengar informasi adanya rumah terbakar tersebut, lanjut Segiarto, anggota Polsek Palengaan langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP di desa tersebut.

Penulis
: Habibi
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru