Plt Bupati Pemalang Kibarkan Bendera Jalan Sehat HUT PPNI ke-49

- Minggu, 19 Maret 2023 16:30 WIB
Plt Bupati Pemalang Kibarkan Bendera Jalan Sehat HUT PPNI ke-49
Istimewa
Plt Bupati Pemalang Mansyur Hidayat melepas peserta jalan sehat dalam kegiatan HUT PPNI ke- 49 di halaman gedung sekretariat (PPNI) Pemalang, Minggu (19/3/2023).

bulat.co.id - Plt Bupati Pemalang Mansyur Hidayat didampingi istri mengangkat bendera start dalam rangka hari ulang tahun Persatuan perawat naional Indonesia (PPNI) ke- 49 di halaman gedung sekretariat (PPNI) Pemalang, Minggu (19/3/2023).

Plt Bupati bersama Ketua Cabang PPNI Pemalang Tarno mengikuti jalan sehat massal yang diikuti ribuan warga dari dari berbagai tempat di Kabupaten Pemalang.

Baca Juga: Pelawak Narji Bakal Nyaleg di Pemalang

Jalan sehat dimulai dari kantor sekretariat PPNI, kemudian memasuki Jalan D.I Panjaitan, Jalan Raya Desa Sewaka. Lalu, memutar lewat jalan potong dan kembali ke Kantor PPNI. Dalam sambutannya Plt Bupati Pemalang Mansyur Hidayat mengatakan jika jalan sehat diselenggarakan untuk memperingati HUT PPNI yang ke-49 dan guna meningkatkan imunitas kesegaran tubuh.

"Juga persiapan menjalani ibadah puasa Ramadhan karena menjalankan puasa juga membutuhkan kesehatan tubuh untuk bisa meraih pahala," tutur Mansyur.

Penulis
:
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru