Lapas Kelas IIA Pamekasan Dapat Program Rehabilitasi dari Kementrian

Lapas Kelas IIA Pamekasan Dapat Program Rehabilitasi dari Kementrian
- Selasa, 21 Maret 2023 17:34 WIB
Lapas Kelas IIA Pamekasan Dapat Program Rehabilitasi dari Kementrian
Foto: Istimewa
Seno Utomo Kepala lapas kelas IIA Pamekasan saat membuka program rehabilitasi
bulat.co.id -110 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) mendapatkan program rehabilitasi dari Kementrian Hukum dan HAM yang dilaksanakan oleh unit pelayanan teknis Lapas Kelas IIA Pamekasan.

Kepala Lapas kelas IIA Pamekasan Seno Utomo mengatakan, seluruh WBP yang terlibat dalam penyalahgunaan narkotika akan dilakukan proses rehalibitasi secara bertahap dengan total 110 pada tahun ini.

"Kami sediakan ruangan khusus untuk mereka yang melaksanakan program rehabilitasi dengan estimasi waktu selama 6 bulan terhitung sejak saat ini," ujar Seno.
Baca juga: Puluhan Kader PMII Pamekasan Kepung Kantor Bupati

Seno melanjutkan, ada tujuh UPT Pemasyarakatan di Jawa Timur yang melaksanakan program rehabilitasi ialah Lapas Kelas I Surabaya, Lapas Kelas I Malang, Lapas Kelas I Madiun, Lapas Kelas IIA Pamekasan, Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Lapas Pemuda kelas IIA Madiun dan Lapas Perempuan Kelas IIA Malang.

"Tahun ini ada keterbatasan dari pemerintah program rehabilitasi ini menurun dari tahun sebelumnya 2022. Persentasenya sekitar 50% meskipun mengalami penurunan kami tetap berikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat," tutupnya.

(cr/Idrus Habibi)

Penulis
: Redaksi
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru