Dewi Suryani Minta Pemerintah Buka Pasar Bazar Week End di Labuan Bajo

Teguh Adi Putra - Jumat, 21 Maret 2025 21:22 WIB
Dewi Suryani Minta Pemerintah Buka Pasar Bazar Week End di Labuan Bajo
Istimewa
Yovita Dewi Suryani
bulat.co.id, Labuan Bajo -Anggota DPRD kabupaten Manggarai Barat, Yovita Dewi Suryani menanggapi permintaan Alfian, owner Sambal Kapten yang curhat soal ketiadaan pasar bagi para pelaku UMKM untuk menjual produk produknya.

Alfian, dalam kesempatan diskusi dengan Badan Pembentukan Peraturan Daerah [Bapemperda] DPRD Manggarai Barat, Kamis, 20 Maret kemarin meminta DPRD Manggarai Barat untuk meminta Pemerintah mengadakan bazar setiap akhir pekan.

Menanggapi permintaan Alfian, Dewi berkomitmen akan menyampaikan kepada pemerintah untuk mengadakan bazar tersebut.

"Soal pasar bazar, tentu ini nanti kami sebagai penyambung aspirasi dari masyarakat, kami akan sampaikan ini kepada pemerintah bahwa ini sangat urgent, ini ide ide yang sangat luar biasa," kata Dewi.

Dewi melanjutkan, nanti pemerintah akan siapkan satu tempat, di mana di situ nanti berkumpul semua orang yang bergelut di bidang UMKM.

Menurutnya, ini ide ide yang sangat luar biasa dan ini harus didorong.

Sebagai bagian dari partai pendukung pemerintah, dewi optimis ide itu akan berjalan.

Penulis
: Ven Darung
Editor
: Ven Darung
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru