Bupati Nabire Hadiri Rapat Musyawarah Perekrutan Calon MRP

- Senin, 01 Mei 2023 13:00 WIB
Bupati Nabire Hadiri Rapat Musyawarah Perekrutan Calon MRP
Istimewa
Bupati Nabire, Mesak Magai hadiri rapat musyawarah perekrutan calon Majelis Rakyat Papua (MRP).

bulat.co.id - Bupati Nabire, Mesak Magai hadiri rapat musyawarah perekrutan calon Majelis Rakyat Papua (MRP), Wakil Perempuan Wilayah Adat 6 suku Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah periode 2023 – 2028 di Pantai Kalibobo Nabire, Papua Tengah, Minggu (30/4/2023).

Dalam Musyawarah yang diinisiasi oleh Aliansi Perempuan Nabire (APN) tersebut juga dihadiri oleh sekda nabire, anggota DPRD Nabire, tokoh adat, tokoh perempuan dan tamu undangan lainnya.

Baca Juga: Nabire Salurkan Beras Cadangan Pemerintah">Bupati Nabire Salurkan Beras Cadangan Pemerintah

"Sesuai fungsinya, Majelis Rakyat Papua (MRP) merupakan representasi kultural orang asli Papua, yang memiliki wewenang tertentu dalam rangka perlindungan hak-hak orang asli Papua dengan berlandaskan pada penghormatan terhadap adat dan budaya, pemberdayaan perempuan, dan pemantapan kerukunan hidup beragama (Pasal 1 huruf g UU 21/2001)," kata Mesak Magai dalam kata sambutannya.

Selain itu, status Majelis Rakyat Papua (MRP) sebagai salah satu dari "Tri Tunggal" penyelenggaran Pemerintahan Daerah Otonomi Khusus di Provinsi Papua (Bab V UU 21/2001).

"Dan kedudukannya sebagai perwakilan kultural orang asli Papua yang terdiri atas wakil-wakil adat, wakil-wakil agama,dan wakil-wakil perempuan," tambahnya. (Syarifuddin)

Penulis
: Redaksi
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru