Hasil Pertandingan Indonesia vs Irak: Kalah 0-2, Garuda Gagal Amankan Tiket

Andy Liany - Kamis, 06 Juni 2024 20:02 WIB
Hasil Pertandingan Indonesia vs Irak: Kalah 0-2, Garuda Gagal Amankan Tiket
detik
Hasil Pertandingan Indonesia vs Irak: Kalah 0-2, Garuda Gagal Amankan Tiket.

bulat.co.id - Timnas Indonesia takluk di kandang sendiri dari Irak, Kamis (6/6/2024) sore.

Skuad Garuda menelan kekalahan di pertandingan kelima grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dalam laga tersebut, Skuat Garuda menelan kekalahan dengan skor 2-0 dari Irak.

Irak berhasil unggul melalui penalti Aymen Hussein di awal babak kedua. Satu gol tambahan untuk Irak berkat gol Ali Jasim di akhir babak kedua.

Dengan hasil ini, Timnas Irak semakin kokoh di puncak klasemen dengan meraih 15 poin dari lima laga.

Sementara Timnas Indonesia hanya tertahan di peringkat kedua dengan mengoleksi tujuh poin.

Dengan kekalahan anak asuh Shin Tae-yong itu kalah 2-0 sehingga mereka gagal mengamankan kelolosan ke babak ketiga.

Namun,langkah Timnas Indonesia belum terhenti karena masih ada pertandingan terakhir nanti melawan Filipina.


Susunan pemain

Timnas Indonesia (3-4-3): Ernando Ari; Justin Hubner, Jordi Amat, Rizky Ridho; Shayne Pattynama, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, Sandy Walsh; Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick, Marselino Ferdinan

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas Irak (4-2-3-1): Jalal Hasan; Ahmed Yahya, Rebin Sulaka, Saad Natiq, Hussein Ali; Amir Al-Ammari, Osama Rashid; Bashar Rasan, Zidane Iqbal, Ibrahim Bayesh; Aymen Hussein

Pelatih: Jesus Casas

Statistik Pertandingan

Timnas Indonesia - Timnas Irak

Goals: 0-2

Total Shots: 9-10

Shots on Target: 1-2

Posession: 56%-44%

Fouls: 13-9

Offsides: 1-2

Penulis
: Andy Liany
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru