bulat.co.id -MANGGARAI BARAT | Warga kampung Kaper, Desa Golo Bilas, kecamatan Komodo Kabupaten Manggarai Barat, NTT solid dukung Vinsensius Citap, A. Md maju dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) DPRD Manggarai Barat 2024.
Menurut warga Kaper, Vinsen Citap adalah calon potensial yang bisa membangun Manggarai Barat.
Hal itu dikatakan Tua Golo (Pemangku wilayah/kampung) Kaper, Martinus Rubus saat menyampaikan sambutan dalam acara seremonial adat Wuat Wa'i Vinsen di Kaper. Minggu (29/10/23).
Saat memasuki rumah gendang kaper, Vinsen Citap diarak dengan tarian dan nyanyian "Ronda" yang dipandu oleh tokoh adat Kampung Kaper.
Baca Juga :Manggarai Barat Tak Berkutik di Hadapan Ngadiman, Ini Sederet Fakta Kasusnya Renol">Polres Manggarai Barat Tak Berkutik di Hadapan Ngadiman, Ini Sederet Fakta Kasusnya Renol
Vinsen Citap maju sebagai calon anggota DPRD Manggarai Barat nomor urut 5 dari Partai Gerindra Dapil 1 daerah pemilihan Kecamatan Komodo, Kecamatan Boleng, Kecamatan Sano Nggoang dan Kecamatan Mbeliling.
"Saya pastikan warga Kaper siap mendukung Vinsen Citap menjadi anggota DPRD Manggarai Barat 2024," tegas Martinus Rubus.
di hadapan ribuan pendukung, Martinus membeberkan alasannya solid mendukung Vinsen Citap.
Martinus juga mengungkapkan warga Kaper merindukan sosok pemimpin yang lahir dari kampung itu.
"Kita (warga Kaper) merindukan ada pemimpin yang lahir dari kampung ini (Kaper),"
Sementara itu, Vinsen Citap, kepada sejumlah awak media mengungkapkan bahwa dirinya akan berjuang menyuarakan aspirasi masyarakat.
Ia menuturkan, dirinya maju dalam Pileg DPRD Manggarai Barat 2024 atas dukungan warga.
"Ini adalah kerinduan warga kampung Kaper akan lahirnya seorang pemimpin," tutur dia.
Ia membeberkan, pembangunan suatu daerah dapat berjalan tidak terlepas peran DPRD.
Untuk itu, lanjut Vinsen, Ia maju dalam Pileg DPRD Manggarai Barat pada februari 2024.
"Manggarai Barat ini punya banyak potensi sumber daya alam yang melimpah, namun progres pembangunan daerah belum maksimal. Disinilah peran DPRD sebagai partner pemerintah," beber Vinsen.
Hadir untuk memeriahkan acara itu artis lokal Manggarai, Dony Ambang dan Gusti Ambang.
Masyarakat yang penuh semangat siap mendukung Vinsen Citap terlihat begitu gembira saat meneriakkan yel yel "Vinsen Citap Siap Lantik".